You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Siang ini Jabodetabek Diguyur Hujan Deras
.
photo Ilustrasi - Beritajakarta.id

Siang ini Jabodetabek Diguyur Hujan Deras

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta memprediksi hujan dengan intensitas sedang hingga deras akan terjadi di Ibukota, Rabu (17/2) hari ini. Diperkirakan, waktunya antara pukul 07.00-10.00.

Hujan akan terjadi hingga pukul 10 pagi nanti. Sementara ketinggian genangan diprediksi bisa mencapai 30 sentimeter

Kabid Informatika ‎dan Pengendalian BPBD DKI Jakarta, Bambang Surya Putra mengatakan, hujan dengan intensitas sedang hingga deras terpantau dimulai dari wilayah Teluk Naga, Kosambi, Paku Haji, Sepatan, Batu Ceper dan Sukmajaya.

Kemudian, hujan akan bergeser ke daerah Cipayung, Cilodong, Tapos, Bojong Gede, Cibinong, Citeurup, Gunung Putri, Tanjung Halang, Kelapa Nunggal, Tanah Sereal, Kota Bogor dan Babakan Madang.

Petugas Keruk Saluran Air Baru di Kampung Bandan

Di Jakarta sendiri curah hujan meluas ke ‎daerah Kalideres, Cengkareng, Pademangan, Kembangan, Ciledug, Pasar Kemis, Jatiuwung, Tangerang, Benda, Cipondoh, Serpong, Pondok Aren, Setu, Ciputat, Pamulang,

Selanjutnya, curah hujan tersebut mengguyur wilayah P‎esanggrahan, Kebun Jeruk, Grogol Petamburan, ‎Tambora, Taman Sari, Sawah Besar, Kemayoran, Tanjung Priok Kelapa Gading, Ciawi, Cisarua, Leuwiliang, Tenjolaya, Dramaga, Sukamakmur, Rumpin, Jasinga dan Parung.

"Hujan akan terjadi hingga pukul 10 pagi nanti. Sementara ketinggian genangan diprediksi bisa mencapai 30 sentimeter," tandasnya.‎

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1227 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1153 personTiyo Surya Sakti
  3. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1128 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1060 personNurito
  5. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1054 personAldi Geri Lumban Tobing